Wednesday, August 21, 2019

download contoh buku panduan juknis prakerin SMK semua jurusan

Salam silaturahmi gaes :D

Bapak/Ibu guru SMK, semoga kalian sehat wal afiyah. Kesehatan itu harus tetap terjaga ya? walaupun sibuk di sekolah dengan berbagai macam kegiatan, tentunya harus tetap fresh. 

Di SMK, pelaksanaan Prakerin biasanya dilaksanakan di pertengahan semester ganjil atau di awal semester genap. Jika semester ganjil biasanya prakerin di mulai bulan september. Jika di awal semester genap di mulai sejak bulan januari. Tapi ya tergantung kebijakan sekolahnya masing-masing. Umumnya pelaksanaan Prakerin diberlakukan bagi kelas 11. Namun ada juga yang memberlakukan bagi kelas 12 jika program SMK nya 4 tahunan. 


Agar pelaksanaan prakerin dapat berjalan lancar dan sistematis, setiap SMK harus menyiapkan terlebih dahulu menyusun tahapan-tahapan persiapan yang dibutuhkan, diantaranya dengan menjawab pertanyaan di bawah ini :
  1. Sudahkah ada Surat Keputusan Kepala Sekolah Tentang siapa saja guru yang ditunjuk sebagai panitia prakerin? jika belum, disini saya share contoh SK panitia Prakerin. klik disini. 
  2. Adakah dibutuhkan Rapat orangtua siswa bersama guru di sekolah?
  3. Bagaimana anggaran biaya prakerin? sudahkan ada yang menyusun Rancangan Anggaran kegiatan Prakerin. Jika bingung item apa saja yang dibutuhkan dalam menyusun Rencana anggaran biaya prakerin, silahkan (download contoh Rencana anggaran biaya prakerin excel disini.)
  4. Tentukan lokasi dan instansi tempat siswa anda praktek dengan pertimbangan harus sesuai dengan kemampuan orangtua siswa. Dikhawatirkan jika terlalu jauh akan menelan biaya mahal bagi orangtua siswa yang kurang mampu. Selain itu, pertimbangkan juga jurusan SMK anda. Jika jurusan TKJ, ya sebaiknya di service komputer, warnet, percetakan, atau perkantoran yang sekiranya banyak membutuhkan tenaga administrasi dan pembantu service. 
  5. Apakah siswa anda sudah benar-benar siap terjun ke lapangan? jika belum, upayakan ada pembekalan bagi siswa sebulan sebelum keberangkatan prakerin. Untuk administrasi pembekalan siswa, silahkan download administrasi jadwal pembekalan prakerin disini. 
  6. Bagaimana caranya agar siswa dan pembimbing dapat saling memahami tugas masing-masing saat prakerin? tentunya harus ada buku panduan prakerin, buku juknis prakerin. Buku panduan tersebut harus sudah siap siaga dan dipahami siswa dan guru pembimbing, agar pemahaman terhadap tugas masing-masing dapat mewujudkan prakerin SMK yang efektif. Jika belum menyusun dan masih bingung format buku panduan prakerin, silahkan download disini. 
Agar lebih singkat, bapak-ibu silahkan cek langsung pada tulisan yang bercetak tebal di atas untuk download file word dan excel nya. 
Share: