Tuesday, August 28, 2018

rpp menerapkan teknik presentasi yang efektif

Materi menurut saya merupakan aplikasi / atau penerapan teknik presentasi yang efektif. Peserta didik diharapkan tidak hanya mampu menyusun poin demi poin pokok pemikirannya, akan tetapi dituntut agar lebih kreatif dalam berkomunikasi. 

Bapak/Ibu pendidik yang baik, pada bahasan kali ini, kita tetap mengacu pada KIKD 2017 untuk SMK, yang mana dibahas sebagai berikut : 

A. Kompetensi Dasar :
a. KD pada KI pengetahuan:
3.6. Menerapkan teknik presentasi yang efektif
b. KD pada KI keterampilan:
4.6  Melakukan presentasi yang efektif
B. Indikator Pencapaian Kompetensi  
1. Indikator KD pada KI pengetahuan
3.6.1 Menentukan desain yang efektif.
3.6.2 Membandingkan kesesuaian desain slide dengan informasi yang disampaikan.
3.6.2 Menilai teknik penyempaian presentasi orang lain.
.
2. Indikator KD pada KI keterampilan
4.6.1 Membuat slide dengan pertimbangan proporsi, komposisi, dan harmoni.
4.6.2 Melaksanakan penyampaian sesuai kaidah teknik presentasi.

C. Tujuan Pembelajaran
Setelah proses pembelajaran peserta didik dapat:
1. Menentukan desain yang efektif.
2. Membandingkan kesesuaian desain slide dengan informasi yang disampaikan.
3. Menilai teknik penyempaian presentasi orang lain.
4. Membuat slide dengan pertimbangan proporsi, komposisi, dan harmoni.
5. Melaksanakan penyampaian sesuai kaidah teknik presentasi.
6. Mengidentifikasi dan merumuskan masalah tentang presentasi yang mampu menarik perhatian audien berdasarkan kaidah teknik presentasi simulasi dan komunikasi digital
7. Membuat design slide yang efektif dan efisien dengan pertimbangan proporsi, komposisi, dan harmoni
8. Membuat slide sesuai dengan teknik penyusunan slide

D. Materi Ajar
(Rincian dari Materi Pokok Pembelajaran)
1. Faktor yang mempengaruhi pemirsa dalam presentasi
2. Teknik mendesain slide
3. Teknik penyampaian

untuk memudahkan bapak/ibu mengajarkan ini, setiap peserta didik sedapat mungkin harus dipaksakan untuk memiliki budaya membaca yang baik, sikap dalam berkomunikasi, juga ketegaran untuk fokus bagaimana caranya agar audiens memahami apa yang disampaikan. 

Perlu diingat, bahwa presentasi adalah teknik komunikasi agar audiens dapat memahami apa yang akan disampaikan. Masalah tertarik atau tidak, jangan dipikirkan dulu. 

Nah, rpp ini adalah susunan singkat untuk mempelajari itu, silahkan bapak/ibu kembangkan lagi. silahkan download rpp menerapkan teknik presentasi yang efektif simulasi dan komunikasi digital kurikulum 2013 revisi doc. 

Share:

0 comments:

Post a Comment